2458 results for "m" in Articles
TIPS & IDEAS
8 YEARS AGO
Sering merasa tak nyenyak saat tidur atau selalu merasa malas saat sedang di kamar? Mungkin cat dinding kamar kurang pas dengan kepribadian Anda. Padahal, salah satu faktor penentu warna dinding kamar adalah kepribadian.
HIGHLIGHTS
8 YEARS AGO
Sigit Kusumawijaya adalah seorang arsitek lulusan dari Universitas Indonesia dan finalis Penghargaan Pemuda Inspiratif dalam Satu Indonesia Award 2011 yang diselenggarakan oleh Astra Indonesia. Sebelum lulus Ia sempat menetap di Kuala Lumpur, Malaysia untuk melakukan kerja praktek pada sebuah perusahaan arsitektur T. R. Hamzah & Yeang yang dipimpin oleh salah seorang arsitek internasional, yaitu Ken Yeang. Setelah lulus, Sigit juga mendapat kesempatan untuk bekerja di Andramatin Architect sampai akhirnya memutuskan untuk melanjutkan pendidikan Master di TU Delft, Belanda, dengan jurusan Urbanism. Selain itu, Sigit juga sempat bekerja di sebuah konsultan Mei Architecten & Stedenbouwers BV, Rotterdam dan PT. MRT Jakarta setelah kembali dari negeri Belanda.
TIPS & IDEAS
8 YEARS AGO
Lantai adalah elemen yang esensial dalam desain rumah karena setiap hari penghuni rumah akan melalui dan memijakkan kaki di lantai. Sebagai salah satu permukaan terluas, pemilihan lantai sangat mempengaruhi kesan penampilan yang diciptakan dalam sebuah ruang.
PROJECT
8 YEARS AGO
Rumah ini mewakili situasi di Sao Paulo pada umumnya, bentuk lahan yang panjang dan sempit [5.6x30.0m], berbatasan dengan tetangga di sekitarnya dengan bukaan hanya di bagian depan lahan.
HIGHLIGHTS
8 YEARS AGO
Diawali dengan kerja bersama disalah satu perusahaan desain di daerah Jakarta, kini Cubix Design Studio telah berdiri sendiri dalam menciptakan berbagai karya komersial dan hunian yang dapat dinikmati masyarakat luas. Didirikan oleh dua desainermuda Prieta Ayu Nugrahani lulusan dari FSRD - Desain Interior Universitas Trisakti dan rekannya Jessica Patria yang merupakan lulusan Teknik Arsitektur Universitas Indonesia, Cubix Studio Design merupakan perusahaan yang berfokus pada arsitektur dan desain interior sejak tahun 2010.
TIPS & IDEAS
8 YEARS AGO
Buku-buku tertata rapi dengan ruang baca yang nyaman. Ingatlah untuk memperhatikan segi pencahayaan. Perhatikan pula ukuran tinggi buku saat merancang rak untuk buku-buku favorit Anda. Bagian bawah tempat baca juga bisa dimanfaatkan sebagai rak tersembunyi. Jadi, tidak ada ruang yang sia-sia di bawah tangga.
TIPS & IDEAS
8 YEARS AGO
Apakah Anda pernah berkunjung ke stasiun kereta api bawah tanah di New York? Stasiun tersebut, atau lebih dikenal dengan Subway memiliki penataan dinding keramik yang unik sejak debutnya pada tahun 1904. Aplikasinya yang terkenal adalah penataan staggered dengan keramik putih berukuran 3"x6".
HIGHLIGHTS
8 YEARS AGO
Banyak cara untuk menerapkan ilmu yang dimiliki sesuai dengan bidangnya. Seperti yang dilakukan Chrisye Oktaviani dan Agatha Carolina. Dengan berbekal ilmu arsitektur dan desain interior yang dimiliki, mereka selalu menambahkan strategi inovatif dalam tiap karyanya.
TIPS & IDEAS
8 YEARS AGO
Sebuah taman di dalam rumah memang bukan hal yang biasa, tetapi taman semacam ini sangat sempurna untuk menciptakan area private yang nyaman. Anda bisa merasakan kehadiran alam dengan bebas tanpa terganggu keadaan di luar rumah Anda.
TIPS & IDEAS
8 YEARS AGO
Ukuran hunian yang semakin kecil membuat ukuran setiap ruang menjadi sangat terbatas, tak terkecuali pada bagian dapur. Oleh sebab itu, penghuni pun perlu menyiasatinya dengan tepat. Apalagi untuk Anda yang tinggal di apartemen yang luasnya cenderung lebih sempit dari rumah biasa.
TIPS & IDEAS
8 YEARS AGO
Bagi Anda pecinta buku, Pernah tidak Anda kalap membeli buku baru saat melewati toko buku kesayangan karena spontanitas semata? Dorongan untuk terus membeli terkadang tidak sejalan dengan jumlah ruang yang tersedia di rumah untuk menyimpan semua buku tersebut. Setiap pecinta buku pasti memiliki keinginan untuk memiliki ruang yang nyaman untuk menyimpan dan membaca semua buku yang dimiliki dengan tenang.
TIPS & IDEAS
8 YEARS AGO
Bagi anak, kamar tidur bukan hanya sekedar tempat melepaskan lelah dan beristirahat setelah beraktivitas seharian. Dalam kamar tidurnya, anak bisa bermain, belajar, dan beristirahat dengan nyaman. Kamar tidur anak sebaiknya dirancang untuk memenuhi kebutuhan-kebutuhan tersebut. Hal inilah yang menyebabkan desain kamar tidur anak harus dirancang se-kreatif dan se-unik mungkin, agar tidak monoton dan membuat anak menjadi bosan. Berikut ini beberapa tips dan ide kreatif yang unik dalam desain kamar tidur anak
TIPS & IDEAS
8 YEARS AGO
Tak jauh berbeda dari ruangan lainnya, kamar mandi juga harus didesain sesuai keinginan dan kebutuhan agar terasa nyaman saat digunakan, lantaran fungsinya yang sangat penting untuk menunjang aktivitas Anda setiap hari. Bagi Anda yang ingin menciptakan nuansa alam yang segar, desain kamar mandi tropis bisa menjadi pilihan tepat. Kamar mandi bergaya tropis biasanya kental dengan nuansa natural dan menyatu dengan alam.
HIGHLIGHTS
8 YEARS AGO
Simple, cleanliness, dan modern merupakan aspek-aspek yang selalu ingin ditampilkan pada karya arsitektur dari A+A Architecture Interior yang dikepalai oleh dua arsitek muda asal Jakarta: Anggiputri Halimun dan Anggraito Suhartono. Mereka menghindari desain yang 'ekstrim' demi terciptanya kenyamanan dan ruang yang dapat bertahan dalam jangka waktu penggunaan yang lama. Kedua arsitek muda ini selalu memperhatikan dan mencoba memahami segala hal yang tercipta secara alami sebagai inspirasi dalam mendesain.
TIPS & IDEAS
8 YEARS AGO
Ruangan untuk memasak ini kini perlahan juga menjadi tempat bersantai atau mengobrol. Dapur menjadi salah satu area terpenting dan akan selalu hadir di setiap hunian sehingga tentunya perlu mendapat perhatian lebih. Perpaduan warna-warna dasar bisa menjadi perubahan untuk Anda yang sudah bosan dengan suasana dapur yang hanya itu-itu saja. Perpaduan dua warna atau lebih yang ceria juga bisa memberikan suasana baru untuk dapur Anda dan membuat Anda betah berada di dapur serta lebih semangat untuk memasak. Tidak ada salahnya jika Anda memberanikan diri untuk memadukan warna cerah untuk dapur. Beberapa contoh kombinasi warna yang dapat diterapkan pada dapur Anda dapat dilihat di bawah ini.
TIPS & IDEAS
8 YEARS AGO
Ada banyak pilihan warna yang dapat Anda pilih untuk dekorasi ruang makan. Nah, dari sekian banyak warna tersebut, tak ada salahnya bila memilih warna pastel sebagai pilihan dekorasi. Identik dengan suasana penuh kesan manis, begitulah warna pastel bila digambarkan.
Warna pastel merupakan warna-warna lembut yang dihasilkan melalui percampuran beberapa warna dengan warna putih. Warna pastel sama dengan warna yang lebih muda dari warna aslinya. Walaupun warna ini pada umumnya memberikan kesan feminin pada ruang, tetapi kehadirannya yang penuh kesan manis, membuat siapa pun yang berada di dekatnya merasa ceria dan bahagia.
HIGHLIGHTS
8 YEARS AGO
Permainan warna dan pencahayaan merupakan ciri khas dari desain Virgo Oktaviano yang juga merupakan pendiri dari Virgo Oktaviano Design. Di awal tahun 2013, Igho panggilan akrabnya, membuka usaha Virgo Oktaviano Design yang berfokus pada bidang arsitektur dan desain interior. Pria lulusan dari Universitas Gunadarma ini sangat menggemari desain dengan konsep luxury yang dapat dilihat dari penerapannya pada beberapa proyek Virgo Oktaviano Design, salah satunya dalam desain interior Apartemen SATU8. “Saya suka bermain warna dan pencahayaan, jadi gimana saya menciptakan ruang yang luxury¸homey, dan cozy dari coloring dan lighting." ujar Pria kelahiran Bangka ini.
TIPS & IDEAS
8 YEARS AGO
Hitam merupakan warna yang banyak dianggap sebagai pilihan yang kurang tepat untuk diterapkan. Kesan gelap yang mewakili warna hitam dapat mengurangi kenyamanan jika diterapkan pada banyak hal termasuk pada hunian, terlebih kamar tidur. Tapi bila Anda jeli warna hitam dapat memunculkan sesuatu yang menarik dan mengesankan jika dikombinasikan dengan warna yang kontras seperti warna putih. Dengan mengkombinasi dua warna ini maka akan menampilkan estetika yang unik dan bisa membuat ruang kamar tidur jadi lebih menarik dan berbeda. Berikut inspirasi warna hitam putih untuk kamar.
PROJECT
8 YEARS AGO
Hong Kong merupakan kota dengan penduduk yang padat dan memiliki tingkat biaya hidup yang juga tinggi, tidak terkecuali bagi anak muda. Penyewaan tempat tinggal menjadi permasalahan bagi para siswa dimana apartemen yang memadai dan bagus menawarkan harga sewa yang relatif tinggi, sedangkan apartemen yang lebih murah tidak cukup nyaman. Bertujuan memberikan solusi untuk masalah penyewaan ini, LYCS Architecture menghadirkan desain interior apartemen revolusioner yang dikhususkan untuk para siswa, yaitu Campus Hong Kong. Tim desainer menjawab permasalahan dengan cara baru dan terjangkau dengan merenovasi bangunan hotel yang sudah ada.
PROJECT
8 YEARS AGO
Proyek apartemen yang dirancang oleh Pitagoras Group ini terdiri dari renovasi dua bangunan di daerah bersejarah Guimaraes, Portugal. Tujuannya adalah untuk menggunakan bangunan sebagai ruang komersial dan juga apartemen sewa dengan mengubah tipologi yang ada, tetapi tetap mempertahankan fungsi asli. Bangunan ini terletak di "Largo do Trovador", yang merupakan area transisi antara "Alameda de S. Damaso" dan zona "Couros" dimana sebagian besar area ini masih memiliki struktur yang mendefinisikan karakteristik perkotaan aslinya.
PROJECT
8 YEARS AGO
Berlokasi di Monteriggioni, Siena, Italia, Apartemen ini memiliki keunikan tersendiri karena merupakan suatu proyek renovasi yang terletak di dalam bangunan yang dahulunya digunakan sebagai sekolah musik pada abad XIX, dipusat bersejarah Siena.
PROJECT
8 YEARS AGO
3rd Avenue dapat Anda temui di Jl . Senopati No. 64, Jakarta. Bar ini didesain oleh Einstein & Associates dengan Leo Einstein Franciscus sebagai architect in charge. Bar ini terletak di lantai tiga bangunan yang tepat berada diatas restoran Wilshire dan memiliki luas area 200 meter persegi. Nama 3rd Avenue sendiri berasal dari 3rd Street, jalan utama di Los Angeles.
TIPS & IDEAS
8 YEARS AGO
Warna merah biasa dihindari orang-orang untuk digunakan saat mendekorasi rumah. Warnanya yang sangat menyala akan membuat ruangan rumah terasa lebih panas dan juga sempit. Namun, bukan berarti tidak bisa memilih merah untuk menghias rumah. Anda bisa memberi komposisi warna merah dipadukan dengan warna lainnya pada interior rumah. Berikut ini inspirasinya!
PROJECT
8 YEARS AGO
Setiap desain interior apartemen memang seharusnya didesain sedemikian rupa agar merespon serta mendukung gaya hidup sang pemilik apartemen tersebut. Sama halnya dengan apartemen di kota Bucharest ini, ibukota Rumania, yang menjadikan gaya hidup sang pemilik sebagai elemen dasar perencanaan desain. Lalu, seperti apakah bangunan apartemen yang memiliki luas 120.0 meter persegi ini? Berikut ulasannya.