- Indonesia
Copyright © 2025 Powered by BCI Media Group Pty Ltd
Confirm Submission
Are you sure want to adding all Products to your Library?
Contact Detail
Berikut ini akan diulas beberapa macam assesoris lantai dari kayu beserta fungsinya yang jarang sekali diketahui banyak orang:
Plint sebagai assesoris lantai dari kayu, bersifat opsional dan berfungsi sebagai pemanis. Akan tetapi assesoris yang satu ini lebih sering digunakan untuk akhir lantai yang berada dibagian dinding. Fungsi lainnya selain sebagai pemanis adalah untuk menjaga kebersihan dinding dari gesekan benda, mencegah debu berkumpul pada sudut yang menjadi pertemuan antara lantai dan dinding. Serta berfungsi untuk mencegah kotoran. Jadi lebih mudah dibersihkan. Ukurannya ada tiga jenis yaitu plint 6 cm, 8 cm dan 10 cm.
Assesoris selanjutnya adalah Adaptasi . assesoris ini mempunyai fungsi memperjelas garis antara ruang yang berlantai dari kayu dan bukan. Penggunaan adaptasi ini juga membuat lantai terlihat menjadi lebih rapi. Ukuran assesoris ini adalah 2,4 meter.
Ending merupakan jenis assesoris lantai dari kayu yang sifatnya serbaguna. Digunakan sebagai pembatas ruangan, plin bahkan nosing tangga. Penggunaan assesoris ini diharapkan agar mendapat hasil yang maksimal, elegan serta bernilai seni. Untuk ukuran panjang ending ini adalah 2,4 meter.
Pada bagian tangga assesoris yang sering dipakai adalah nosing. Fungsi dari assesoris ini sendiri adalah menambah keindahan arsitektur tangga yang lantainya berupa kayu. Tanpa adanya nosing ini tangga akan nampak berantakan. Disamping itu lantai dari kayu yang terlah terpasang akan mudah lepas, sebab tidak adanya pengait antara sisi antrede dan optrede.
Assesoris ini lebih banyak digunakan antara ruangan yang sama-sama menggunakan lantai dari kayu. Dengan adanya transisi ini garis antar ruangan akan nampak lebih jelas. Ukuran panjang assesoris ini adalah 2,4 meter.
Dengan mengetahui jenis assesoris ini, akan lebih memudahkan Anda untuk mempercantik lantai rumah Anda yang terbuat dari kayu. Untuk mendapatkan Asseoris ini tidak terlalu sulit. Sebab banyak toko yang menjualnya.
Salah satu assesoris yang bisa digunakan adalah yang ber merk Fergio. Assesoris ini terkenal dengan beberapa keunggulannya yaitu;
Pemakaian assesoris lantai dari kayu ini memang tidak bisa diabaikan. Mengingat lantai ini akan terlihat lebih elegan dan sempurna dengan adanya berbagai pemanis tersebut. Adanya assesoris ini juga akan membuat lantai dari kayu nampak sempurna dan rapi.
Jadi memasang lantai kayu sebaiknya harus sepaket dengan assesoris ini. Dan untuk mendapatkannya bisa Anda dapatkan di tempat terpercaya sebagai produsen yang berkualitas di lantaikayufergio.com. Demikian ulasan singkat tentang assesoris lantai yang kiranya akan bermanfaat bagi Anda, yang mungkin akan berencana menggunakan lantai yang terbuat dari kayu.
Anda juga dapat mengunjungi profil Fergio di Archify untuk mendapatkan tips dan informasi lebih lanjut.