-
Indonesia
Products in All Categories
132 Internal Walls
6 Rekomendasi Desain Dinding Dalam Rumah yang Menawan
Dinding dalam rumah adalah bagian terpenting untuk rumah dan hunian Anda. Terkadang banyak yang mengabaikan dinding rumah ini dengan dekorasi yang biasa saja. Padahal jika visualisasi dinding rumah ini bisa diperbaiki seindah mungkin, maka akan meningkatkan keindahan dari rumah Anda. Pemilihan corak dan warna cat sangat berpengaruh terhadap hasil akhirnya.
6 Desain Dinding Dalam Rumah yang Bisa Dipilih
1. Dinding Batu Bata
Ini menjadi pilihan pertama yang umum untuk mendekorasi rumah Anda. Dinding berbahan batu bata ini terlihat indah dan menawan. Dinding ini sangat pas untuk mendekorasi rumah atau hunian dengan gaya sedikit pedesaan dan rustic. Pastinya ini akan membuatnya terlihat lebih klasik. Dinding ini juga pas bila Anda kombinasikan dengan berbagai furniture bergaya modern. Pastikan bahwa warnanya terlihat alami dan netral agar terlihat pas.
2. Dinding Kayu
Dinding dalam rumah berbahan kayu bisa menjadi pilihan menarik lainnya. Kayu merupakan bahan dasar untuk pembangunan rumah. Tetapi, bukan berarti Anda tak bisa memakainya untuk membuat dinding rumah. Dinding berbahan kayu ini terlihat lebih awet, unik, dan sederhana karena Anda tak memerlukan bahan lain untuk membuatnya. Anda tinggal memadukannya saja dengan desain lantai dan furniture yang pas agar terlihat lebih artistik.
3. Dinding Logam
Salah satu rekomendasi dinding rumah lainnya adalah dinding logam. Anda bisa mendekorasi dinding rumah dengan bahan ini. Terlebih lagi ini akan terlihat menarik jika dikolaborasikan dengan kayu. Dinding ini akan menjadi ide luar biasa untuk menyajikan penampilan sudut yang unik dan juga dinamis. Tampilan dinding ini akan mencuri perhatian banyak orang.
4. Dinding Hijau
Bila Anda menginginkan sesuatu yang segar di dalam rumah, maka Anda bisa menerapkan dinding hijau ini. Dinding dalam rumah ini terlihat hidup karena menawarkan pemandangan yang tak biasa. Dinding rumah ini dihias dengan tanaman hijau yang ditanam secara vertikal. Tentu saja ini memberikan kesejukan dan keunikan tersendiri untuk hunian Anda. Terlebih lagi, perawatan dari dinding ini juga sangat mudah.
5. Dinding Batu
Dinding rumah lainnya adalah berbahan bebatuan. Dinding ini terlihat sangat alami dengan detail batu. Kombinasi tekstur dan warna yang unik membuat rumah lebih alami dan netral. Dinding ini dibuat dari batuan granit dan pasir sehingga terlihat unik dan tahan lama untuk dekorasi rumah.
6. Dinding Panel 3 Dimensi
Desain dinding di rumah yang terakhir adalah desain panel 3 dimensi. Dinding ini akan terlihat berbeda dan sangat modern. Panel 3 dimensi ini dibuat dari bahan serat alami seperti batang tebu yang aman dan ramah lingkungan. Saat diterapkan dalam dinding, bahan ini akan terlihat sangat menakjubkan.
Itulah beberapa desain dinding dalam rumah yang bisa Anda pilih. Semuanya menawarkan keindahan tersendiri untuk rumah Anda.
Produk dinding & langit langit Lainnya